Workshop Nasional Penulisan Karya Ilmiah Internasional

Untitled document

UNM – Jurusan Bahasa Inggris Fakultas Bahasa dan Sastra UNM akan menyelenggarakan Workshop Nasional Penulisan Karya Ilmiah Internasional bagi dosen dan mahasiswa pascasarjana dari berbagai disiplin ilmu. Kegiatan ini akan dilangsungkan di Ruang Gardenia, Grand Clarion Hotel and Convention Lantai 5, Jl. A. P. Pettarani, Makassar, pada tanggal 27-28 Januari 2014, pukul 8.30 – 17.00. Akan tampil sebagai fasilitator Bapak Handoyo Puji Widodo, S.Pd., Postgrad. Dip. Appl. Ling, M.A., seorang akademisi, ilmuwan muda Indonesia, dan mahasiswa S3 di University of Adelaide, Australia, dengan segudang publikasi ilmiah internasional berupa artikel jurnal, bab buku, tinjauan buku, buku suntingan, dan presentasi di berbagai forum ilmiah nasional dan internasional.

 

Dengan kemampuan dan pengalamannya, Pak Handoyo, yang juga Pendiri dan Editor-in-Chief sebuah jurnal internasional yang berbasis di New York, AS, siap membantu peserta menyusun dan memoles tulisan mereka agar layak diterbitkan secara internasional. Peserta juga dapat bergabung dalam komunitas ilmiah berkelanjutan asuhan Pak Handoyo. Setiap peserta dipungut biaya partisipasi sebesar Rp. 500.000 dan diharapkan telah menyiapkan abstrak atau manuskrip yang hendak dipublikasikan. Untuk informasi dan pendaftaran, hubungi Chairil: 081353988845 (chairilkorompot@gmail.com), Hasbi: 081342703130 (emhasby@gmail.com), dan Kinah: 085299740605 (cls71288@gmail.com).

Leave a Reply