UNM Raih Juara 2 Funny Promotion Social Media Expo KMI Tahun 2022

Surabaya,- Produk Juku Bale sebagai salah satu produk mahasiswa Universitas Negeri Makassar meraih juara 2 pada ajang Program Pembinaan Mahasiswa Wirausaha (P2MW) Direktorat Pembelajaran dan Kemahasiswaan Kementerian Pendidikan Kebudayaan Riset dan Teknologi, turut serta meramaikan Expo Kewirausahaan yang berlangsung mulai 22 – 25 Nopember 2022 di Kampus Universitas Pembangunan “Veteran” Jawa Timur, Surabaya.

UNM mengutus tiga kelompok wirausaha mahasiswa diantaranya kelompok Mentor mahasiswa Indonesia yang dikoordinatori oleh Mumahhad Najib (Prodi PGSD), Juku Bale dikoordinatori oleh Riang Arisandi (Prodi Pendidikan Akutansi), dan Bababon Daun Kelor dikoordinatori oleh Irma Ayu Permatasari (Prodi PGSD).

Kepala Pusat Pengembangan Kurikulum dan Modul Kewirausahaan (PKMK) Lembaga Inovasi dan Pengembangan Kewiruasahaan (LIPK) Universitas Negeri Makassar, Dr. Syamsuardi, S.Pd., M.Pd., menyampaikan

“kegiatan ini merupakan tahun kedua keikutsertaan UNM pada ajang expo kewirausahaan yang diikuti oleh utusan dari berbagai perguruan tinggi pemenang P2MW Tahun 2022. Selain ikut serta pada beberapa kegiatan kompetisi,”

kegiatan ini juga menurut Syamsuardi, sebagai ajang dalam memberikan pengalaman kepada mahasiswa untuk tampil pada kegiatan skala nasional dan ajang pembelajaran untuk saling berinteraksi dengan mahasiswa lain dalam bertukar informasi terkait pengalaman wirausaha masing-masing.

“Sebuah kesyukuran atas prestasi tim kita untuk dapat mengibarkan bendera UNM pada panggung penganugerahan” ucapnya.