UNM Gelar Kuliah Umum Kebangsaan Hadirkan Hasto Kristiyanto

Universitas Negeri Makassar (UNM) menggelar kuliah umum kebangsaan bertema “Reaktualisasi Pemikiran Bung Karno saat Ini Menyongsong Indonesia Emas 2045 sebagai Poros Maritim Dunia” di Ruang Teater Menara Pinisi, Senin (7/3/2023). Kuliah umum ini menghadirkan Sekretaris Jenderal (Sekjen) PDI Perjuangan Dr. Ir. Hasto Kristiyanto, M.M.

Rektor UNM Prof. Dr. Ir. H. Husain Syam, M.TP., IPU., ASEAN Eng menyampaikan kehadiran Sekjen PDI Perjuangan merupakan sebuah kehormatan dan kebanggaan. 

Prof. Husain mengatakan tema kuliah umum tentang Reaktualisasi Pemikiran Bung Karno Menyongsong Indonesia Emas 2045 sebagai Negara Poros Maritim Dunia sangat menarik akan mengantarkan pikiran dan pemahaman kita tentang sosok negarawan sejati sang proklamator kemerdekaan RI yaitu Bung Karno Presiden Pertama RI.

Ia berharap mahasiswa hari ini bisa mengikuti jejak pemikiran dan kepemimpinan dari founding fathers Indonesia, Soekarno. 

Sementara itu, Hasto Kristiyanto menyampaikan agar mahasiswa ikut melihat permasalahan bangsa seperti apa yang menjadi buah pemikiran Soekarno ketika menghadapi masalah rakyat.

“Kita sebagai negara maritim, paradigma kita juga mesti berubah. Kita bukan bangsa kontinental, tapi bangsa maritim dan semangat juang atas dasar pemikiran-pemikiran bung Karno itulah yang kami digelorakan di kampus ini”, pungkasnya.