Fakultas Bahasa dan Sastra UNM Sosialisasi Beasiswa Belajar di Jerman (DAAD-Scholarship)

Fakultas Bahasa dan Sastra UNM melaksanakan sosialisasi Study in Germany and DAAD-Scholarship yang diikuti oleh Perwakilan Dosen dan mahasiswa dalam lingkup UNM yang berlangsung di Ruang Rapat Senat Fakultas Bahasa dan Sastra UNM, Jumat (13/1). 

Pada sosialisasi ini menghadirkan narasumber yaitu Marlene Klässner, bekerja sebagai dosen serta mengajar bahasa Jerman sebagai bahasa asing di jurusan sastra Jerman di Universitas Negeri Malang (UM), juga dari DAAD (Deutscher Akademischer Austauschdienst) atau Dinas Pertukaran Akademis Jerman.

Sosialisasi tersebut dalam rangka meningkatkan kualitas outcome Universitas Negeri Makassar terutama dalam hal studi, terlebih kemungkinan bagi dosen dan mahasiswa untuk melanjutkan pendidikannya ke perguruan tinggi terfavorit diluar negeri (Jerman). 

Tujuan sosialisasi ini menginformasikan terkait sistem pendidikan di Jerman, seperti apa kehidupan mahasiswa di Jerman dengan perbandingan untuk melanjutkan pendidikan di jerman lebih murah dibandingkan dinegara manapun, bahwa kuliah di jerman itu gratis dengan cara apply beasiswa DAAD.

“Salah satu jalan untuk bisa bekerja di Jerman adalah beasiswa, salah satunya beasiswa dari DAAD,” ujar wanita asal Jerman tersebut. Marlene Klässner juga mendukung kegiatan DAAD dalam mempromosikan bahasa dan budaya Jerman di Indonesia serta membuat Jerman lebih dikenal sebagai tempat studi dan penelitian.