UNM Terima Kunjungan Studi Banding Senat UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

Senat Universitas Negeri Makassar (UNM) menerima kunjungan silaturahmi studi banding dari Senat UIN Syarif Hidayatullah Jakarta. Kunjungan ini disambut langsung Rektor UNM Prof. Karta Jayadi, M.Sn didampingi Ketua Senat Dr. Rezkyani Masbakar di Ruang Rapat Rektorat Menara Pinisi, Selasa (12/11/2024). 

Saat menerima rombongan, Rektor UNM Prof. Karta mengungkapkan rasa bahagianya atas kunjungan silaturahmi sekaligus studi banding di UNM. “Bahagia sekali kami rasanya karena UIN Syarif Hidayatullah sudah berkeinginan untuk silaturahmi ke UNM”, ungkapnya. 

UIN Syarif Hidayatullah seperti yang kita ketahui merupakan salah satu perguruan tinggi terbaik yang banyak menelorkan pemuka agama dan sangat disegani di jajaran perguruan tinggi, tambahnya. 

“saya berharap bahwa kedepan mungkin bisa dilakukan kerjasama secara akademik sehingga ikatan itulah yang menjadi komunikasi  kita satu sama lain terutama yang berkaitan dengan keberadaan senat”, harapnya. 

Dikesempatan itu pula, Ketua senat UIN Syarif Hidayatullah Prof. Dr. H. Dede Rosyada, MA., menjelaskan secara umum tujuan silaturahmi dengan senat UNM yakni ingin belanja pengalaman tentang bagaimana posisi senat dalam konteks perguruan tinggi. 

“sampai dimana partisipasi senat seperti pengembangan akademik dan kurikulum supaya bersama-sama kita bisa mendesain pengembangan kurikulum kita kedepan jauh lebih baik”, ungkapnya. 

Ia mengatakan kegelisahan terkait bagaimana job market kedepan sebab Orientasi outcome perguruan tinggi yang baik itu yang acceptable di pasar. 

“UNM ini marketable, bagaimana UNM bisa memberikan trust kepada masyarakat bahwa perguruan tinggi ini job marketnya baik itu yang ingin kami belanja dari UNM”, katanya. 

Turut hadir pada kegiatan hari ini para wakil rektor, para Wakil Dekan, Ketua lembaga dalam lingkup UNM dan rombongan senat UIN Syarif Hidayatullah Jakarta.