Peringati Dies Natalis ke-61, Prof Karta Jayadi: FMIPA adalah Jendela UNM

Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) Universitas Negeri Makassar (UNM)  gelar upacara peringatan Dies Natalis ke-61 UNM.

Kegiatan ini dilaksanakan di Gedung Kupu-kupu FMIPA lantai 12. Disamping itu, tersedia tenant tenant perwakilan tiap jurusan di pelataran gedung tersebut. 

Kegiatan ini turut dihadiri oleh Prof. Dr. Eng. Kuwat Triyana, M.Si. yang merupakan Pakar Bidang Material Science and Engineering, Instrumentation, dan Sensors FMIPA UGM/Inventor GeNose C19.

Dalam orasi ilmiahnya, Ia menyampaikan bagaimana pentingnya riset itu sendiri yang di dalam prosesnya tidak boleh instan tetapi tifak boleh diperlambat

“Riset tidak boleh instan tapi tidak boleh diperlambat,” ungkapnya. 

Di samping itu, Dekan FMIPA UNM, Prof. Suwardi Annas menyampaikan bahwa dalam rangka memperingati Dies Natalis ke-61 ini FMIPA gelar seminar nasional dan internasional, pemberian award, open campus untuk anak-anak SMA, penandatanganan MoU dengan PJ Bupati Bantaeng dan masih banyak agenda menarik lainnya.

Rektor UNM, Prof. Karta Jayadi turut menyambut baik kegiatan ini dengan menyampaikan rasa bangganya kepada FMIPA yang yang telah mencetak 21 guru besar tahun 2024 dan FMIPA mampu bersaing dengan FMIPA di kampus ternama lainnya.

“21 guru besar baru UNM yang berasal dari FMIPA membuktikan bahwa ini memang salah satu jendela UNM, dan secara angka tidak harus disandingkan dengan universitas lain karena dari angka dosen pun sudah jauh berbeda,” jelasnya.