Dies Natalis ke-58, FMIPA UNM Akan Buat 2 Prodi Baru

Untuk pertama kalinya Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) Universitas Negeri Makassar (UNM) sukses gelar Dies Natalis ke-58 tahun.

Acara tersebut mengusung tema ‘Inovasi Sains di Era Industri 4.0 Menuju Society 5.0,’. berlangsung di Lantai 12 Gedung Science Square FMIPA UNM, Rabu (5/1/2022).

Secara perdana, fakultas tersebut pencetus harlah fakultas pertama di UNM. 

Selain itu, pihak birokasi FMIPA UNM merayakan pencapaiannya selama 58 tahun dan berencana Tahun 2022 akan di usulkan prodi baru untuk program (S-1) yaitu prodi Farmasi, prodi Herbal Medicine, prodi Aktuaria dan prodi Ilmu komputer.

Dekan FMIPA UNM Suwardi Anas. Ia mengatakan, Harlah fakultas berdasarkan inisiasi Rektor UNM Husain Syam, ia berharap semua fakultas dapat melakukan hal yang sama. 

“Ini adalah arahan rektor sekiranya tiap fakultas dapat merayakan harlah. Sepanjang 58 tahun, baru kali ini dilaksanakan harlah,” tuturnya. 

Hingga di usia yang ke 58, diantara 12 Prodi di FMIPA UNM terdapat 10 prodi yang memiliki akreditasi A mencapai 83,3 % dan 2 Prodi terakreditasi B mencapai 17,7 %. Dalam rangka meningkatkan status akreditasi, ada 3 prodi akan divitalisasi Lembaga Akreditasi Internasional ASIIN pada tanggal 18 hingga 12 Januari mendatang.