Tingkatkan Profesionalisme Berlembaga, IKBIM UNM Adakan Upgrading

Ikatan Keluarga Mahasiswa Bidikmisi Universitas Negeri Makassar kembali mengadakan kegiatan Upgrading setelah pelantikan dengan tema “Meningkatkan pemahaman dan skill keorganisasian Pengurus Harian IKBIM UNM Menuju Profesionalisme Berlembaga”. Pembukaan Upgrading Pengurus Harian IKBIM UNM dilaksanakan di Aula FH FMIPA pada hari Sabtu (26/20)

Pembukaan Upgrading Pengurus Harian Ikatan Keluarga Mahasiswa Bidikmisi (IKBIM) Universitas Negeri Makassar (UNM) dihadiri langsung oleh Wakil Rektor III bidang kemahasiswaan Ayahanda Dr. Sukardi Weda, S.S., M.Hum., M.Pd., M.Si., M.M., M.Sos.I., M.A.P dan akan dibuka langsung oleh beliau. Beberapa Forum Bidikmisi Makassar juga menghadiri pembukaan Upgrading Pengurus Harian IKBIM UNM.

Dalam laporan ketua panitia Syarifah Rahmah Aulia mengatakan bahwa Upgrading Pengurus Harian IKBIM UNM yang tidak lain dari pesertanya adalah Pengurus Harian IKBIM UNM yang berjumlah 45 orang.

“Upgrading tahun ini akan dihadiri 45 orang yang tak lain adalah pengurus harian IKBIM UNM itu sendiri dan akan berlanjut di Art Galeri Benteng Somba Opu dari tanggal 26-27” lapornya.

Sambutan Ayahanda Dr. Sukardi Weda, S.S., M.Hum., M.Pd., M.Si., M.M., M.Sos.I., M.A.P sekaligus membuka kegiatan Upgrading Pengurus Harian IKBIM UNM Periode 2020/2021.

“Organisasi adalah Sunnah sedangkan kuliah itu adalah kewajiban. Sebagai seorang mahasiswa yang terjung dalam organisasi perlu berbangga diri” tutur beliau dalam sambutannya.

Leave a Reply